Bandar Lampung, MAN 1 (Humas). Sejumlah siswa-siswi MAN 1 Bandar Lampung mengikuti kegiatan penyuluhan Gizi Remaja dan Pemeriksaan Kesehatan, Sabtu (26/04/25). Kegiatan yang bertajuk Nourishing Teens with Real Intake for Active Choices (NOUTRIACT) ini diinisiasi oleh Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Lampung (Unila).
Anisa Jausal selaku Dosen Pembimbing dalam kegiatan ini mengatakan, penyuluhan ini bertujuan mengenalkan kesehatan dan pola makan yang sehat kepada masyarakat terutama para remaja.
Dalam sambutannya, Wakamad Bidang Kehumasan MAN 1 Bandar Lampung, Yuniarti menyampaikan permohonan maaf kepada pihak Unila karena kepala madrasah tidak dapat membersamai dalam kegiatan ini.
Kegiatan yang berlangsung di Gedung Serba Guna ini diawali dengan pemeriksaan kesehatan yang dilanjutkan dengan penyuluhan pentingnya gizi remaja yang seimbang untuk mendukung pertumbuhan fisik, mental, dan emosional, tips menerapkan gizi seimbang, serta mencegah masalah kesehatan jangka panjang.
(HrS/Aska69/AS/Yn).