Rapat Koordinasi Kelas Unggul MAN 1 Bandarlampung : Menguatkan Sinergitas dalam Program Kerja

Rapat Koordinasi Kelas Unggul MAN 1 Bandarlampung : Menguatkan Sinergitas dalam Program Kerja

Bandarlampung, MAN 1 (Humas). Dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran kelas unggul, MAN 1 Bandarlampung menggelar rapat koordinasi yang dilaksanakan di kelas X 3, Sabtu ( 05/08/23 ).

Rapat diawali dengan pencerahan oleh Tarmadi, M.Pd. tentang pengelolaan kelas unggul. Menurutnya, kelas unggul adalah pilihan yang tepat untuk memiliki siswa-siswi yang berprestasi untuk mengembangkan potensi dan kemampuan intelektualnya.

Dikatakan juga olehnya, kelas unggul dapat mengikis proses sosialisasi dengan lingkungan yang heterogen.

Selanjutnya, pemaparan terkait program kelas unggul, dan tugas pokok serta fungsi wali kelas unggul disampaikan oleh Ketua Program Kelas Unggul, Iis Sholihah, M.Pd.

Pada kesempatan tersebut, Iis Sholihah juga meminta kepada para wali kelas untuk menyamakan bahasa kepada orang tua siswa dalam hal penyampaian program kelas unggul.

Dalam arahannya, Wakamad Bidang Kurikulum MAN 1 Bandarlampung, Asyikin, M.Pd. mengatakan bahwa wali kelas merupakan pengganti orang tua selama di madrasah. Oleh karena itu, para wali kelas harus mengenali anak didiknya.

Asyikin juga meminta para wali kelas menjadi mediator untuk menanamkan kebaikan.

Sementara itu, Lukman Hakim, S.Pd., M.M. selaku Kepala MAN 1 Bandarlampung dalam sambutannya berharap, pertemuan kali ini membawa dampak positif. Dia juga megimbau untuk selalu mensyukuri apa yang telah didapatkan dari madrasah.

Lebih lanjut Kamad  menginstruksikan untuk membekali anak-anak dengan bahasa Inggris, dan literasi karena hal tersebut merupakan sarana dalam memahami ilmu yang didapatkan.

Kontributor (HrS/Aska69/AS).


06/08/2023 16:44, Dilihat 362 kali