Wisuda Tahfiz MAN 1 Bandar Lampung

Wisuda Tahfiz MAN 1 Bandar Lampung

MAN 1 Bandar Lampung menggelar wisuda tahfiz Al- Qur’an sebanyak 342 siswa pada hari Kamis (17/04/2025) yang bertempat di GSG MAN 1 Bandar Lampung. 

 

Kegiatan ini dihadiri oleh H. Ewinto S.Ag.M.kom.I, Kepala MAN 1 Bandar Lampung Dr. Lukman Hakim, S. Pd. M. M. dan Komite, Dewan Guru/Staf, Ustad/ustadzah serta segenap wisudawan/wisudawati dan wali/orang tua murid. 

 

Acara Wisuda berjalan dengan hikmad dan disambut antusias yang luar biasa dari wali murid dan tamu undangan. Sebelum diwisuda, siswa/i tersebut telah mendapatkan bimbingan khusus dari pembimbing tahfizh dan beberapa guru yang telah ditunjuk oleh Kepala Madrasah. 

 

Pembagian sertifikat tahfiz 342 siswa dibagi menjadi 3 kategori yaitu:

1. 15 hafalan terbanyak

2. 25 Teladan

3. Terbaik putra putri

 

H. Ewinto S.Ag.M.kom.I mengatakan, "Anak-anak yang menghafal dan mengamalkan Al-Qur'an mempunyai pola pikir yang sistematis. Jalur tahfiz bisa diterima di fakultas manapun dan itu adalah kesempatan untuk anak-anak kita. MAN 1 mengadakan pelajaran tahfiz dan tidak semua sekolah bisa menerapkan itu, doa dan dukungan guru serta orang tua menjadi dorongan besar bagi anak-anak. Walau berniat untuk menjadikan hafiz, belum tentu berhasil jika tidak ada dukungan. Anak-anak yang mampu menghafal adalah anak-anak yang istimewa dan membawa berkah."

 

Kepala MAN 1 Bandar Lampung, Lukman Hakim memberikan apresiasi kepada para wisuda tahfiz. Amal jariyah bermanfaat bagi anak-anak yang saleh. Kepada para orang tua dari para peserta wisuda diharapkan untuk terus mendukung dan mendorong anak-anak dalam menghafal Al-Qur’an. Karena anak-anak penghafal Al-Qur’an adalah calon-calon generasi qur’ani yang kelak diharapkan mampu menjaga dan memelihara kemurnian Al Qur’an.

 

(Farras/Qonita/Rayya/Zuzil)


19/04/2025 22:00, Dilihat 28 kali