Kemenag Kota Bandar Lampung Monitoring Ujian Madrasah di MAN 1 Bandar Lampung

Kemenag Kota Bandar Lampung Monitoring Ujian Madrasah di MAN 1 Bandar Lampung

Bandar Lampung, MAN 1(Humas). Kakanmenag Kota Bandar Lampung diwakili  Kasimun ( Kasubag TU) melakukan monitoring pelaksanaan ujian madrasah (UM) tingkat Aliyah di MAN 1 Bandar Lampung,Senin (11/04/2022).Monitoring tersebut dilakukan sebagai upaya pemantauan dan mengevaluasi pelaksanaan Ujian Madrasah berjalan dengan lancar yang nantinya bisa dijadikan sebagai evaluasi untuk perbaikan mutu pendidikan.

Dalam monitoringnya,dia mengapresiasi penyelenggaraan ujian madrasah di MAN 1 Bandar Lampung karena pelaksanaan ujian telah menggunakan media berbasis android dan berjalan sesuai dengan regulasi.Menurutnya pelaksanaan ujian madrasah di MAN 1 Bandar Lampung terdapat inovasi serta akselerasi di mana semua peserta mengerjakan tanpa kertas dan pensil karena berbasis android.

"Mudah-mudahan ini menjadi sebuah nilai yang baik di Kampus Ceria,kampusnya para bintang,"ungkapnya.

Kasimun juga berharap dan berdoa agar para peserta didik dapat melaksanakan ujian dengan baik dan hasilnya melampaui batas rata-rata sehingga output yang dihasilkan menjadi kepercayaan dan kebanggaan masyarakat Kota Bandar Lampung.

Kontributor (HrS/Aska69/AS)

 

 


11/04/2022 21:27, Dilihat 1603 kali