Gelora Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2022 di MAN 1 Bandar Lampung

Gelora Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2022 di MAN 1 Bandar Lampung

Bandar Lampung, MAN 1(Humas). MAN 1 Bandar Lampung selaku institusi pendidikan menggelar upacara Peringatan Hari Guru Nasional ke-77 tahun 2022 di halaman MAN 1 Bandar Lampung, Jumat (25/11/2022). Peringatan Hari Guru Nasional merupakan salah satu hari yang bersejarah bagi seluruh guru di Indonesia. Pasalnya Hari Guru ini disepakati pada Kongres Guru Indonesia yang pertama pada November 1945 kemudian ditetapkan berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 78 Tahun 1996.

Kepala MAN 1 Bandar Lampung, Lukman Hakim, S.Pd. M.M. yang bertindak selaku pembina upacara membacakan amanat Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas. Menurut Yaqut Hari Guru Nasional adalah bentuk rekognisi karena guru adalah profesi mulia yang bisa memberikan gizi untuk ruh, spirit dan jiwanya.

Lebih lanjut Menteri Agama menyampaikan, dedikasi guru tiada batas  sebagaimana tema Hari Guru tahun ini "Berinovasi Mendidik Negeri". Dalam konteks ini ada beberapa pesan yang bisa dipetik yaitu jadilah pribadi pembelajar, terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi informasi, menjadikan agama sebagai sumber inspirasi untuk memuliakan harkat kemanusiaan meneguhkan komitmen kebangsaan, toleransi dan antikekerasan.

Menteri Agama juga berkomitmen untuk terus meningkatkan kompetensi dan kesejahteraan guru dengan memperjuangkan  adanya skema baru seperti penambahan kuota Pendidikan Profesi Guru melalui jalur pembiayaan LPDP.

Usai upacara, kegiatan dirangkai dengan pentas seni seperti kabaret, baca puisi, song dan lomba rangking 1 khusus untuk guru-guru.

Selamat Hari Guru. Tetap semangat, kuat, sehat dan hebat dalam mencerdaskan anak bangsa.

Kontributor (HrS/Aska69/AS).


25/11/2022 20:29, Dilihat 852 kali